Judul : Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah'
link : Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah'
Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah'
Setiap sudut alam ini dibungkus misteri yang sebagian besar belum bisa dipahami manusia. Seperti fenomena pohon 'menangis darah' ini.
Sungguh sulit dipercaya, ada sebuah pohon di Afrika Selatan yang bisa 'menangis darah'.
Alam selalu misterius! Kadangkala, alam menyuguhkan hal yang membingungkan. Setiap sudut alam ini dibungkus misteri yang sebagian besar belum bisa dipahami manusia.
Salah satunya ditunjukkan oleh sejenis pohon yang ditemukan di Afrika Selatan. Sekilas Anda akan merasa ngeri karena pohon tersebut akan mengeluarkan 'darah' saat ayunan kapak mengenainya. Bingung? Mari kita ungkap misteri alam yang menakjubkan ini.
Saat pertama kali melihatnya, pohon dengan nama pohon kiaat ini seperti pohon lainnya. Namun begitu ditebang, pohon ini akan mengeluarkan cairan merah kental seperti darah.
Karena itulah pohon yang tumbuh di hutan Afrika Selatan ini disebut bloodwoodatau pohon darah.
Namun itu bukan darah yang keluar dari batang pohon kiaat. Cairan merah kental itu sebenarnya adalah getah yang memang biasa keluar jika sebuah pohon ditebang.
Namun getah pohon kiaat ini memang cukup mengerikan karena bentuk dan warnanya yang menyerupai darah.
Getah seperti darah itu sebenarnya sangat berguna bagi pohon kiaat untuk pulih atau tumbuh kembali.
Bagi manusia, getah tersebut berguna sebagai obat sakit kepala, sakit perut dan sakit telinga.
Selain itu, getah pohon kiaat juga digunakan untuk memurnikan air dan dipakai sebagai tambahan dalam masakan. Sementara batang pohon kiaat bisa dijadikan bahan baku furnitur.
Sayangnya, kegunaan dan manfaat yang begitu besar dari pohon kiaat ini telah membuat manusia gelap mata. Penebangan secara berlebihan membuat pohon kiaat menjadi semakin langka.
(Sumber: wittyfeed.com)
Demikianlah Artikel Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah'
Sekianlah artikel Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah' kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah' dengan alamat link https://kabarmuslimislam.blogspot.com/2017/05/heboh-pohon-ini-menangis-darah.html
0 Response to "Heboh! Pohon Ini 'Menangis Darah'"
Posting Komentar